Andra Soni Tegaskan Pengisian Jabatan Sekda Jadi Hak Gubernur: Ini Deretan Nama yang Muncul ke Permukaan

Foto : adpimpro

Serang – Gubernur Banten, Andra Soni, menegaskan bahwa proses pengisian jabatan Sekretaris Daerah (Sekda) adalah kewenangan penuh Gubernur. Ia menyampaikan bahwa keputusan tersebut merupakan hak prerogatif untuk menentukan figur terbaik yang akan membantunya menjalankan roda pemerintahan.

“Jabatan Sekda adalah otoritas dan kewenangan Gubernur. Saya sudah cukup lama menjadi Ketua DPRD, jadi saya paham betul pentingnya koordinasi, pengalaman, dan berbagai aspek lainnya yang harus dipenuhi. Karena itu, saya tahu seperti apa sosok yang saya butuhkan,” ujar Andra Soni, Rabu (16/04/2025).

Gubernur Andra juga mengungkapkan bahwa ia telah mengirimkan surat resmi kepada Kementerian Dalam Negeri untuk meminta persetujuan pengisian jabatan Sekda, mengingat masa tugas Pj. Sekda akan segera berakhir pada akhir April 2025.

“Saya baru saja mengirimkan surat permohonan izin kepada Kemendagri untuk memproses jabatan Sekda,” tambahnya.

Terkait mekanisme pengisian jabatan tersebut, Andra menekankan bahwa tidak akan dilakukan melalui sistem open bidding, melainkan menggunakan pendekatan manajemen talenta, yang sudah sesuai dengan aturan yang berlaku.

“Sudah ada mekanismenya. Kita pakai sistem manajemen talenta,” jelasnya.l

Soal kemungkinan pejabat dari luar lingkungan Pemprov Banten mengisi posisi Sekda, Andra menyatakan bahwa hal tersebut sangat mungkin terjadi, asalkan sesuai dengan sistem manajemen talenta.

“Bisa saja, itu memungkinkan sesuai dengan mekanismenya,” tegasnya.

Seiring dengan pernyataan tersebut, mulai beredar sejumlah nama yang disebut-sebut sebagai kandidat kuat Sekda Banten:

  1. Nana Supiana, Pj Sekda Banten dan Kepala BKD, juga pernah menjadi Pjs Wali Kota Cilegon.
  2. Deden Apriandhi, Sekretaris DPRD Banten dan Plt. Kepala Bapenda.
  3. Gunawan Rusminto, Mantan Pj Bupati Lebak dan Kepala Biro Pemerintahan Setda Banten.
  4. Ati Pramudji Hastuti, Kepala Dinas Kesehatan Banten.
  5. Rina Dewiyanti, Kepala BPKAD Banten dan Komisaris Bank Banten.
  6. EA. Deni Hermawan, Asisten III Setda Banten, mantan Plt. Kepala Bapenda.
  7. Nurdin, Deputi BNPP, mantan Pj Wali Kota Tangerang.
Array
Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *