Jakarta – Wakil Presiden RI Gibran Rakabuming Raka menyebut kesuksesan film animasi “Jumbo” sebagai titik awal era baru dalam industri animasi tanah air. Disutradarai oleh Ryan Adriandhy, film ini sukses menyedot lebih dari 4 juta penonton dan akan tayang di 17 negara di Asia dan Eropa.
“Ini menjadi era baru industri animasi Indonesia,” ujar Gibran melalui tayangan video di kanal YouTube-nya, Sabtu (19/4/2025).
Menurut Gibran, capaian ini adalah bukti nyata bahwa generasi muda Indonesia mampu menembus panggung global. Ia juga menyoroti keberhasilan timnas U-17 yang berhasil lolos ke Piala Dunia lewat jalur kualifikasi untuk pertama kalinya.
Gibran menekankan pentingnya adaptasi cepat, pemanfaatan peluang, dan semangat kolaboratif antar sektor untuk memajukan bangsa. Ia juga mengajak ratusan anak yatim menonton film “Jumbo” sebagai bentuk dorongan agar mereka berani bermimpi, kuat menghadapi tantangan, dan percaya pada diri sendiri—selaras dengan pesan yang diusung film tersebut.